LPPD OKI Terbaik Se Sumsel - BENDE SEGUGUK
Headlines News :
Home » » LPPD OKI Terbaik Se Sumsel

LPPD OKI Terbaik Se Sumsel

Written By nur on Senin, 11 Juni 2012 | 02.32

KAYUAGUNG - Laporan penyelenggaraaan Pemerintahan Daerah ( LPPD ) Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) tahun 2011 dinilai terbaik se Sumatera Selatan (sumsel) dan peringkat ke 74 secara nasional,  Hal tersebut merupakan hasil evaluasi LPPD tahun 2011 oleh Kementrian Dalam Negeri.

Ir H Ishak Mekki MM
Hasil positif yang ditorehkan oleh Kabupaten OKI ini, diungkapkan langsung oleh Kepala Bagian (kabag) Pemerintahan  Pemkab OKI Arif Akhadi pada kegiatan sosialisai  pelayanan Administrasi Terpadu Kecamatan (paten) di Ruang Pertemuan Bende Seguguk,  kemarin (11/6).

Menurut Arif, LPPD merupakan laporan atas penyelenggaraan pemerintah daerah selama satu tahun anggaran berdasarkan rencana kerja pembangunan daerah (RKPD) yang disampaikan oleh kepala daerah. Penyampaian LPPD berdasarkan Peraturan Pemerintah No 3 Tahun 2007 yang mewajibkan setiap pemerintah daerah menyampaikan LPPD.

“Ini prestasi Kabupaten OKI dalam penyelenggaraan pemerintahan daerah,” terang Arif.

Lebih lanjut Arif menjelaskan, setiap tahun  LPPD akan terus dievaluasi yang bertujuan untuk menilai kinerja penyelenggaraan pemerintahan daerah untuk mendukung pencapaian tujuan penyelenggaraan otonomi daerah. Upaya itu juga dilandasi prinsip tata kepemerintahan yang baik.

”Sesuai dengan  Undang – undang  No 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan  Daerah, telah memberikan kewenangan kepada pemerintahan daerah untuk mengatur dan  mengurus sendiri urusan pemerintahan menurut asas otonomi dan tugas pembantuan  dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” jelasnya.

Sementara itu Bupati OKI Ishak Mekki mengatakan, LPPD merupakan kewajiban pemerintah daerah dalam rangka perwujudan good government dan clean governance,  menurut Ishak bukanlah hal yang mudah untuk memenuhi  sejumlah poin penilaian dari tim  Verifikasi Laporan Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah, antara lain, pelayanan publik, kesehatan dan pendidikan masyarakat, reformasi birokrasi daerah, serta realisasi pembangunan di daerah, hal ini membutuhkan kerja keras dari berbagai pihak.

“Keberhasilan ini harus terus ditingkatkan, saat ini kita berhasil meraih LPPD terbaik se-Suamsel, tahun depan kita harus masuk 10 besar tingkat Nasional, mempertahankan lebih sulit dari pada berusaha untuk merebut,” ujar Bupati OKI.

Selain mendapat LPPD terbaik Se-Sumsel, Menurut Bupati, Kabupaten OKI juga meraih Laporan Keuangan Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).

”Opini tersebut didasarkan atas akuntabilitas laporan keuangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah sudah lengkap, dokumen dan bukti-bukti transaksi keuangan juga dinyatakan lengkap serta laporan keuangan telah disusun berdasarkan standar akuntansi pemerintah,” terangnya.

Mengenai prestasi yang diraih oleh kabupaten OKI, dengan LPPD terbaik di Provinsi Sumatera Selatan, menurut Dr Hyronimus Rowa, Dosen IPDN saat dibincangi usai mensosialisasikan Pelayanan Administrasi Terpadu Kecamatan (Paten) di Pemkab OKI, bahwa pencapaian prestasi tersebut diharapkan bisa memacu pemkab OKI untuk lebih baik lagi.

“ Tentu yang paling penting bagaimana meningkatkan kualitas  sumber daya manusia melalui pelayanan pendidikan dan kesehatan, kemudian bagaiamana meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat agar lebih baik lagi,” ungkapnya.

Menurut dia kedepan OKI harus lebih mewujudkan tata pemerintahan yang baik, bersih dan berwibawa, Meningkatkan pemerataan pembangunan, Meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan pendapatan masyarakat yang berbasis pembangunan pedesaan.

”Peningkatan kualitas pelayanan publik, meningkatkan produktivitas tenaga kerja, Peningkatan pelayanan manajemen dan sarana prasarana pemerintahan,” jelasnya.

Dengan adanya penerapan Paten ini, pihaknya berharap pemkab OKI dapat mempercepat penerapan Paten di Kecamatan, hal ini untuk Peningkatan peran dan fungsi kecamatan.

”Dengan demikian OKI akan menjadi contoh sebagai daerah yang menerapkan Paten tercepat, hal ini juga untuk Mengoptimalisasi potensi pendapatan daerah,” pungkasnya. 
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Jadilah salah satu penggemar dari kami

Total Tayangan Halaman

Kunjungan

free counters

Comments

 
Support : Creating Website | ayank zhva | ayank zahva
Copyright © 2011. BENDE SEGUGUK - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Ayank Template
Proudly powered by Blogger